Senin, 08 Oktober 2012

Kepribadian Bangsa Timur


Kepribadian bangsa timur berbeda dengan kepribadian bangsa barat yaitu dari segi wilayah, lingkungan, gaya hidup, kebudayaan dan bahkan dari kebiasaannya pun berbeda. Menjelaskan tentang kepribadian bangsa timur, pasti semua kita tau bahwa bangsa timur itu sangat identik dengan benua asia yang sebagian besar penduduknya berambut hitam dan berkulit sawo matang, dan sebagian pula berkulit putih dan bermata sipit.

Bangsa timur dikenal sebagai bangsa yang memiliki ragam budaya yang sangat banyak, hal ini banyak diakui pula oleh negara-negara barat. Bahkan mereka menganggap bahwa bangsa timur adalah bangsa yang memiliki ragam budaya paling banyak di dunia. Sebagai contoh bisa kita lihat pada negara tetangga, Singapura.

Di Singapura ada/terdapat banyak kebudayaan-kebudayaan yang bahkan diakui oleh UNESCO (suatu organisasi pada Perserikatan Bangsa-Bangsa atau PBB). Contoh-contoh keaneka ragaman budaya mereka (Singapura) adalah dari segi agama, bahasa, dan lain-lain. Seperti yang kita ketahui, Singapura merupakan satu-satunya negara maju yang berada di kawasan bangsa timur atau lebih tepatnya berada di wilayah asia. Warganya juga dikenal dengan kedisipilinannya dan kesopanannya baik itu dalam urusan perkejaan maupun dalam hal kecil seperti cara mereka berpakaian. Oleh karena itu, banyak warga dari berbagai negara dan bangsa bahkan dari negara-negara bangsa timur lainnya yang mengunjungi negara tersebut, baik untuk urusan bisnis, liburan, dan lain-lain.

Selain dikenal memiliki banyak budaya, pada dasarnya bangsa timur juga dikenal sangat terbuka dalam hal menerima budaya asing untuk masuk ke negara mereka. Contohnya seperti : Handphone, Televisi, dan lain-lain. Namun tidak semua budaya-budaya asing yang dapat masuk, mereka pasti juga punya standarisasinya masing-masing untuk hal tersebut.

Ada beberapa faktor yang mempengaruhi diterima atau tidaknya kebudayaan-kebudayaan asing tersebut, seperti :
1.      Terbatasnya masyarakat yang memiliki hubungan atau kontak dengan kebudayaan dan orang-orang yang berasal dari luar masyarakat tersebut.
2.      Jika pandangan hidup dan nilai yang dominan dalam suatu kebudayaan ditentukan oleh nilai-nilai agama.
3.      Corak struktur sosial suatu masyarakat.
4.      Memiliki/mempunyai landasan-landasan unsur kebudayaan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar